Keren, LG G2 hadir dengan teknologi dual routing


Tampil dengan layar edge to edge dengan bingkai layar yang begitu tipis menjadi daya tarik tersendiri bagi ponsel ini. LG G2 ternyata menggunakan teknologi yang dinamakan dual routing dimana banyaknya kabel-kabel konektor di tepian layar menjadi rapih tertata di bagi ke atas dan ke bawah sehingga frame bisa menjadi lebih tipis.

Yang unik dari ponsel ini adalah ketika kalian mencari tombol power dan tombol fisik lainnya, tidak berada pada posisi atas atau samping bodi ponsel melainkan di bagian belakang ponsel bersama dengan lensa kamera. Cukup unik ya ? Namun kalau kalian tidak terbiasa dengan posisi ini, kalian tidak usah kuatir karena disini LG memberikan alternative dengan adanya fitur Knock On dimana kalian cukup mengetuk/men-tap layar dua kali, maka layar akan menyala. Tap 2 kali lagi di halaman homescreen yg kosong, layar akan mati.

lg g2

LG G2 hadir dengan membawa spesifikasi kelas atas dengan otak utamanya, prosesor Qualcomm Snapdragon 800 berkecepatan 2.26 GHz Krait 400 quadcore menjadi andalan. Untuk chip grafis, G2 telah dilengkapi chip Adreno 330, dengan RAM 2 GB. Hadir dengan resolusi Full HD 1080p, (1920×1080 pixel) di bidang berukuran 5,2 inci, layar LG G2 memiliki kerapatan pixel 423ppi.

Kemampuan kamera pada ponsel sering menjadi bahan pertimbangan si konsumen, dan disini LG memberikan G2; Kamera utama LG mengemas sensor BSI (Back-illuminated Sensor) 13 MP sementara kamera depannya mengemas resolusi 2,1 MP. Sedangkan untuk kebutuhan video, G2 sudah mampu merekam video Full HD 1080p. Tidak hanya itu, LG G2 menyediakan kalian bahan penutup lensa yaitu Sapphire Crystal. Untuk mendukung kebutuhan pemakaian, LG G2 memiliki kapasitas baterai Lithium Polymer 3000 mAh.

Artikel Terkait: