Ulas Keyboard Mechanical Corsair K68


Corsair K68 ini adalah Keyboard yang sudah anti air dan anti debu. Jadi kalian tidak  khawatir lagi bila ada cairan yang tumpah ke keyboard atau pun ada debu. Pada Corsair K68 ini kalo menurut Kita hampir sama dengan Corsair K63 yang dulu pernah Kita ulas juga. Perlengkapan yang Corsair K68 kasih disini ada User manual seperti biasa dan ada juga Wrist-Restnya.

Nah untuk desain dari Corsair K68 ini sama dengan desain desain Keyboard dari Corsair yang lain nya. Hanya dibalut dengan warna hitam doff untuk keseluruhan nya, dan material yang dipakai nya adalah Plastik. Dibagian atas nya kita akan mendapat kan Logo Corsair dan tombol tombol shortcuts seperti, tombol multimedia, Control LED, Lock Windows, dan lampu indikator. dan untuk bagian belakang nya disini tersedia lubang lubang untuk keluar air yang masuk ke keyboard ini, dan terdapat rubber ditiap sisi nya. agar keyboard ini tidak licin. kalo menurut kalian keyboard ini kurang tinggi, kalian juga bisa mengatur nya kok.

Kabel dari Corsair ini masih menggunakan kabel Tangle-Free Ruber. Corsair K68 ini menggunakan Cherry MX Red untuk switchnya, dan dengan gold contact yang mampu memberikan performa lebih baik. Dengan 100% Anti Goshting dengan Full NKey RollOver membantu membaca semua tombol yang kalian tekan dengan baik dan benar. Nah untuk LED nya Corsair K68 ini hanya menyediakan warna merah dan warna biru. Dan terdapat juga banyak efect yang bisa kalian setting di Corsair Utility Engine. Dan tentu nya kalian juga bisa mensetting macro macro pada keyboard ini.

Kita akan mengetest apakah benar dan seberapa tahan keyboard ini terhadap air? bisa dilihat video berikut ini

Nah pasti kalian penasaran kan, fitur apa sih yang sebenernya membuat keyboard ini tahan air dan debu? Jadi Corsair K68 ini menggunakan Rubber Silikon di seluruh tombol tombol nya, jadi tidak ada air dan debu yang dapat merusak Corsair K68 ini.

 

Artikel Terkait: