Roadmap Peluncuran Produk Intel hingga Pertengahan 2018 Bocor


Peluncuran Prosessor Generasi ke-8 Intel Core i5 dan i7 sebentar lagi meluncur berbarengan dengan Z370 Express Chipset pada awal bulan depan. Bagi mereka yang mencari motherboard yang lebih murah dan tidak ingin melakukan overclock processor harus sabar menunggu hingga kuartal pertama 2018, dengan Intel mengkonfirmasi Q1-2018 sebagai waktu peluncuran dari tiga chipset untuk processor generasi ke-8. Semuanya terlihat dari presentasi roadmap yang dikutip dari GamersNexus.

Intel Roadmap

Chipset desktop yang akan diluncurkan menurut roadmap adalah H370, B360, dan H310. H370 menawarkan konektivitas mirip dengan Z370 minus Overclocking dan Nvidia SLI. B360 memiliki konektivitas lebih sedikit dan tanpa dukungan SLI, tapi pendahulunya B250 atau B150 banyak dipilih banyak orang yang ingin membangun rig dengan single-GPU dan CPU stock, ini menjadi alasan banyak produsen menghadirkan chipset seri B untuk gamers. Chipset H310 memiliki konektivitas paling mendasar dan didesain untuk motherboard pemula.

Intel Roadmap

Intel juga mengembangkan keluarga Intel Core generasi ke-8 dengan menambahkan merek Pentium dengan 2 core 4 thread. Dan juga model hemat energi “S” pada prosessor 6 core mereka dengan TDP dari 35 W hingga 65W. Intel juga akan meluncurkan motherboard bagi kalangan korporat dengan chipset Q370 dan Q360 yang mendukung fitur vPro pada Q2-2018.

Pada waktu antara akhir Oktober dan awal November 2017, Intel akan meluncurkan SoC baru Pentium dan Celeron dengan basis platform “Gemini Lake” yang terdiri atas CPU quad-core dan dual-core dibawah 10W. Modelnya berupa Pentium J500S, Celeron J410S, dan Celeron J400S.

Akhir Oktober 2017, Intel mungkin saja meluncurkan SKU ketiga Optane cache-SSD. Drive tersebut akan datang dengan pilihan 240GB dan 480GB dan sepertinya akan berbasiskan 3D NAND Flash yang dipasangkan dengan antarmuka NVMe untuk bandwidth yang besar. Tidaklah jelas jika Intel berencana untuk terus menjual Intel Optane sebagai “cace SSD” mengingat kapasitasnya sudah seperti SSD.

Artikel Terkait: