Point Blank: Strike, FPS Mobile Ini Kembali Hadir di Smartphone Kamu
Point Blank: Strike, game mobile Point Blank kembali diluncurkan setelah sebelumnya pernah dirilis di Indonesia pada tahun 2016. Sekarang, Nexon membawa game ini kembali ke Indonesia dan juga negara Asia Tenggara lainnya dengan harapan bahwa mereka akhirnya dapat menggarap sukses dengan perbaruan yang mereka implementasikan di game ini.
Kalian akan dapat bermain 4v4 dengan perasaan bermain seperti bermain PB biasanya, tetapi bukan hanya itu, Nexon juga menyediakan berbagai mode game lain agar game ini tetap seru dan tidak terasa repetitif. Terdapat mode seperti Team Deathmatch, Demolition, Chicken Phobia, Clan Match, AI Battle, dan masih banyak lagi.
Nexon juga menyatakan bahwa mereka memiliki auto-targeting tersedia di dalam game untuk membantu pemain dengan semua skill level. Jadi walaupun kalian baru dalam game ini, jangan takut untuk melompat dan bermain bersama para pemain lain.
Oh iya, kalian juga tidak perlu device yang terlalu keren untuk bermain game ini. Spec minimal yang diminta oleh game ini adalah min. 1GB RAM, Dual-Core 1.2Ghz dan 300mb free space. Hal yang paling penting yang perlu kalian ingat adalah karena game ini selalu terhubung ke PvP network, kalian akan selalu butuh koneksi ke internet.
Ayo cepat download game ini, kalian bisa langsung ke Google Play atau ke App Store dari smartphone kalian.