Bocoran AMD Ryzen 7 2700X Summit Ridge: Masih Zen tapi dengan Peningkatan


Sebentar lagi generasi selanjutnya dari mikroarsitektur Zen dengan kode nama Summit Ridge akan hadir ke publik. Seperti biasa, semakin dekat dengan tanggal peluncuran, semakin banyak bocoran yang beredar ke publik. Kali ini ada bocoran dari AMD Ryzen 7 2700X (yang diperkirakan akan menggantikan Ryzen 7 1700X) pada basis data 3DMark oleh Futuremark. Ryzen 7 2700X yang dipasangkan pada motherboard ASRock X370 Taichi. Jumlah Core pada prosessor tersebut masih sama, yaitu 8 core dan 16 thread dengan peningkatan base clock menjadi 3,7 GHz (dari 3,4 GHz pada 1700X) dan turbo clock 4,1 GHz.

Summit Ridge AMD Ryzen

Kehadiran AMD XFR 2.0 (eXtended Frequency Range) dan Precision Boost 2.0 juga berarti CPU ini (iya CPU, karena tidak ada iGPU di dalamnya) dalam beberapa kasus dapat melewati angka 4,1 GHz untuk peningkatan performa selama pendinginan memungkinkan. Perubahan fabrikasi menjadi 12nm juga berarti penurunan konsumsi daya dan peningkatan frekuensi, yang berarti selain menjadi lebih hemat energi, peningkatan performa di setiap core dan thread secara teori akan meningkat juga. Karena 2700X memiliki huruf X di belakangnya, AMD masih mempertahankan TDP 95W. Tapi yang akan jadi pertanyaan lagi, apakah performa 2700X saat dioverclock akan sama/mirip dengan 2700 non-X? Tentu akan sangat menarik untuk ditunggu lebih lanjut kan?

Artikel Terkait: