Mobile Legends Profesional League 2018


Mobile Legends merupakan salah satu game MOBA smartphone yang saat ini sudah diakui oleh para pemainnya menjadi game yang kompetitif, sehingga Mobile Legends bisa dikatakan sebagai game yang dapat bersaing dengan game sejenisnya. Bahkan saat ini Mobile Legends sudah memiliki tim esport yang terkenal melalui kompetisi yang diselenggarakan oleh para komunitas maupun brand yang ingin mengapresiasikan ketertarikannya dengan dunia esport.

Baru-baru ini MPL atau disebut juga Mobile Legends Profesional League yang dibuat oleh Moonton sebagai ajang Kompetisi mobile games bergengsi dan terbesar di Asia Tenggara, yang menampilkan tim-tim terbaik Mobile Legends yang sudah melewati babak kualifikasi yang ketat.

3

Ditahun 2018 ini MPL sudah melewati dua turnament yang diikuti oleh tim dari 3 negara yaitu Indonesia, Malaysia dan Singapura. Mobile Legends Profesional League memiliki hadiah uang tunai dengan total $100.000 USD dengan grand prize sebesar $20.000 USD. Liga ini sudah dimulai dari tanggal 24 November 2017 dan sudah berakhir diawal April 2018.

Adapun beberapa tim Indonesia yang masuk ke 8 besar yaitu Rex Regum Qeon Oxygen, EVOS eSports, ELITE8 Critical Reborn, Bigetron Player Kill, Team Nxl, Rev Indo, Louvre, Saints Indo 2. Sedangkan untuk tim dari Malaysia dan Singapura terdapat beberapa tim yang masuk ke 8 besar yaitu IDNS SG, Mysterious Assassins 3, Mystic Burden, AirAsia Saiyan, MyA, Tyrants, Team Eksdi, Louvre SG.

Kompetisi yang sudah selesai pada 1 April 2018 ini memiliki beberapa nama tim sebagai pemenang MPL ID 2018 yaitu Team Nxl yang mampu mengalahkan Evos Esports di pertandingan grand final MPL ID 2018. Pada pertandingan penentuan tersebur Team Nxl mampu mengalahkan Evos Esport dengan skor 2-0. Dengan perjalanan yang cukup panjang Team Nxl mampu melawan tim lainnya untuk merebut tiket final lower bracket.

Sedangkan Evos Esport menjadi tim pertama yang masuk ke babak grand final dengan mulus, namun hasil berkehendak lain dengan usaha yang keras Team Nxl mampu meraih juara satu dalam pertandingan Mobile Legends terbesar ini. Berkat kerja keras yang mereka lakukan Team Nxl berhak membawa pulang uang tunai sebesar $36.794USD atau setara Rp. 506.523.000.-

Sedangkan untuk MPL Malaysia & Singapura memiliki tim yang memenangkan kompetisi terbesar ini yaitu IDNS SG. Tim yang berasal dari Singapura ini mampu mengalahkan musuhnya dengan skor hampir sempurna, dari awal playoffs IDNS SG mampu mengalahkan MyA3 dengan skor 2-0, lalu dilanjutkan dengan melawan Tyrants dan memenangkan pertandingan dengan skor 2-0, dan masuk ke babak semifinal IDNS SG melawan MyA dengan skor 2-1, dan pada pertandingan final IDNS SG kembali melawan Tyrants lagi-lagi IDNS SG mampu menekuk Tyrants dengan skor 3-0.

5

Raihan prestasi yang bisa dibilang sangat luar biasa untuk IDNS SG sebagai tim yang tidak terkalahkan pada turnamen MPL MYSG 2018. MPL ID 2018 memiliki beberapa sponsor utama mereka yaitu TRI Indonesia, Codashop, Hello Yo, DXRacer dan didukung oleh Fun88 Indonesia. Sedangkan MPL MYSG disponsori oleh Honor View 10, GoPro, Armaggeddon, Astro dan EggNetwork selaku penyelenggara yang bekerja sama dengan Moonton.

Sebagai pecinta game esport kita harus terus mendukung kompetisi-kompetisi yang diadakan dan didukung oleh siapapun, agar ekosistem esport terus berkembang baik di Indonesia maupun diseluruh dunia. Karena seperti yang kita ketahui bahwa game esport merupakan game yang paling kompetitif yang bisa dimainkan oleh semua kalangan.

Artikel Terkait: