Rumor : Xiaomi Akan Luncurkan Xiaomi Mi 6X Dengan 5 Pilihan Warna


Seperti yang di ketahui dari rumor – rumor sebelumnya, Xiaomi Mi 6X akan hadir pada tanggal 25 April, Menurut bocoran dari Weibo, perangkat ini akan diperkenalkan dalam lima warna berbeda – Cherry Pink, Flame Red, Sand Gold, Glacier Blue, dan Black. Ini akan menjadi ponsel Xiaomi pertama yang memiliki banyak pilihan warna.

Smartphone ini pertama-tama akan di perkenalkan di China dan kemungkinan akan tiba secara global dengan Android one dengan nama Xiaomi Mi A2 yang merupakan penerus dari seri Xiaomi Mi A1 sebelumnya. Selain itu ponsel ini dikatakan akan memiliki kamera ganda dengan lensa sebesar 20 MP. Hal ini akan sangat mirip dengan setup kamera pada Xiaomi Redmi Note 5 Pro dan akan mengusung panel LCD 5,99 inci dengan rasio kekinian 18: 9. Perbedaan desain antara ponsel ini dengan Redmi Note 5 Pro nampaknya tidak terlalu banyak dan hanya terdapat pada bagian depan tempat di mana kamera selfie berada.

xiaomi Mi 6X

Spesifikasi lain yang dikabarkan akan mejadi spesifikasi Mi 6X adalah penggunaan chipset Snapdragon 626, 4 GB RAM, 6 GB sebagai media penyimpanan dan baterai yang tidak terlalu besar, hanya 2,910 mAh saja. Mari ditunggu konfirmasi peluncuran ponsel ini pada acara Xiaomi di China minggu depan untuk mendapatkan informasi yang lebih detail mengenai smartphone ini. Apakah menurut kalian Mi A2 dapat melanjutkan kesuksesan MI A1 ?

 

Artikel Terkait: