Ulasan: DeepCool DQ750ST – Power Supply 750W Dengan Harga Terjangkau


DeepCool DQ750ST merupakan power supply 750 watt dengan rating 80+ Gold yang memiliki harga yang cukup terjangkau untuk power supply dikelasnya. DeepCool DQ750ST ini sangat bersaing dalam segi harganya dengan Power Supply merk lain yang memiliki daya 750 watt.

Dikarenakan harga yang lebih murah dengan Power Supply lainnya DeepCool DQ750ST masih belum modular, sehingga seluruh kabel yang ada di Power Supply ini tidah dapat dilepas namun PSU ini memiliki kabel berbentuk flat yang dapat membuat kalian lebih mudah dalam merapikan kabel manajemen kalian pada saat merakit PC.

DeepCool DQ750ST memiliki kabel output sebagai berikut:

-1 ATX 24-Pin Cable

-1 EPS 12V 8-pin dengan konfigurasi 4 tambah 4-pin

-2 kabel PCI-E yang masing-masing punya 2 kepala 8-pin dengan konfigurasi 6 tambah 2-pin.

-1 kabel dengan konfigurasi 3 Power SATA dan 1 Molex

-1 kabel dengan konfigurasi 2 Molex dan 2 Power SATA qwDeepCool DQ750St punya dimensi 150 kali 140 x 86 mili meter dengan sebuah kipas putih untuk mendinginkan komponen di dalamnya. Power Supply ini memiliki Single Rail dengan output +12 volt dan arus hingga 62A, serta masing-masing 22A pada Rail +3,3V dan +5 Volt. Jika dijumlahkan semuanya mampu menghantarkan daya sebesar 750W.

DeepCool DQ750ST telah mendapatkan rating 80+ Gold yang dijamin bisa menghantarkan daya dengan efisiensi 87 hingga 90 persen. PSU ini dibanderol dengan harga Rp.1.220.000.- (Harga Bulan Mei 2018) dengan sertifikasi 80+ Gold, DeepCool menjamin bahwa komponen yang digunakan sudah memadai untuk bisa mendapatkan performa sesuai sertifikasi tersebut.

Deepcool mengklaim PSU ini memiliki Mean-Time-Between-Failure selama 120ribu jam (13 tahun) pemakaian, sehingga PSU ini memiliki umur yang panjang selama tegangan listrik kalian stabil.

Artikel Terkait: