Game PC Menarik Yang Rilis Agustus 2018


Seiring dengan berakhirnya musim panas, mari melihat game-game menarik yang akan hadir di PC pada bulan Agustus mendatang.

monster hunter: world

Monster Hunter: World

Dirilis pada Januari tahun ini di PS4 dan Xbox One, Monster Hunter: World akhirnya hadir di PC pada tanggal 9 Agustus mendatang. Monster Hunter: World adalah game dengan dunia yang luas dan penuh dengan berbagai aktivitas baik penjelajahan maupun tentu saja, berburu monster. Tapi tidak hanya itu, Capcom juga telah menghadirkan banyak sekali update gratis secara rutin sejak game tersebut pertama kali dirilis. Akan menarik untuk melihat arah perkembangan Monster Hunter: World saat dirilis di PC pada 9 Agustus nanti.

death's gambit

Death’s Gambit

Death’s Gambit adalah game 2D dengan genre action RPG yang memiliki tingkat kesulitan cukup tinggi. Game hasil karya White Rabbit tersebut menawarkan beberapa hal bagi para gamers, seperti keleluasaan menjelajahi map, kesempatan menghadapi bos-bos raksasa, dan pilihan yang luas dalam menentukan penampilan karakter yang dikendalikan. Game sejenis Dark Souls (tapi 2 dimensi) ini akan hadir di PC pada 14 Agustus mendatang.

pes 2019

Pro Evolution Soccer 2019

Jika gamers adalah penggemar sepakbola, maka pasti sudah sangat akrab dengan franchise yang satu ini. Sekarang, franchise ini hadir di PC dengan kemampuan grafis baru yang menawan berkat Fox Engine, serta kemampuan untuk menampilkan resolusi 4K. PES 2019 akan hadir pada 30 Agustus mendatang.

the walking dead final season

The Walking Dead: The Final Season

Sejak dirilis pada tahun 2012 silam, franchise game Walking Dead telah menjadi andalan bagi Telltale Games, tim pengembang game tersebut. Setelah kesuksesan The Walking Dead, Telltale Games juga mendapatkan kehormatan untuk mengembangkan game dari sejumlah franchise terkenal lainnya seperti Game of Thrones, Minecraft, Batman dan Guardians of the Galaxy. Telltale Games terkenal dengan kemampuan mereka menghadirkan narasi yang baik serta jalan cerita yang menarik, dan The Walking Dead: The Final Season, tentunya akan menghadirkan nuansa yang berbekas pada para gamers. Ikuti petualangan Clementine dalam The Walking Dead: The Final Season, yang akan hadir pada tanggal 14 Agustus nanti.

world of warcraft battle for azeroth

World of Warcraft: Battle for Azeroth

Pada tahun 2016, Blizzard merilis Legion, expansion ke-enam untuk MMO populer mereka, World of Warcraft. Sejak saat itu, standar kualitas bagi expansion hasil karya Blizzard meningkat. Pada tanggal 14 Agustus mendatang, Blizzard kembali menghadirkan expansion terbaru mereka, yang disebut Battle for Azeroth. Expansion tersebut akan kembali berfokus pada konflik antara Horde dan Alliance. Kedua pihak akan menjelajahi daerah-daerah baru untuk mencari sumber daya dan sekutu yang dibutuhkan untuk pertempuran yang akan datang. Blizzard juga menghadirkan sistem baru seperti Island Expeditions untuk menarik para gamers kembali ke dunia World of Warcraft.

Artikel Terkait: