Ryzen 3 3100 Hanya Bisa Pada Motherboard Seri 500

Ryzen 3 3100 Hanya Bisa Pada Motherboard Seri 500

Prosesor Ryzen 3 3100 dan 3300X akan dirilis pada waktu dekat. Selain itu, prosesor Ryzen generasi ke-4 lainnya hanya bisa dijalankan pada motherboard berchipset seri 500 ke atas. Hal ini tentu sangat mengecewakan bagi pengguna yang sudah membeli motherboard X470 kelas premium. Umumnya mereka berharap bisa melakukan upgrade ke prosesor Ryzen keluaran tahun 2020.

Saat ini, motherboard dengan chipset seri 500 termurah adalah AMD B550. Motherboard B550 ini hanya mendukung prosesor Ryzen generasi ke-3 Matisse. Sedangkan untuk prosesor Ryzen 3000 Picasso, Ryzen 2000 Pinnacle Ridge, Raven Ridge, dan Ryzen 1000 Summit Ridge tidak bisa digunakan dengan motherboard ini.

Motherboard AMD B550 juga memiliki dukungan PCIe 4.0 secara parsial. Artinya, slot PCIe 4.0 x16 dan M.2 NVMe akan terhubung secara langsung ke prosesor Matisse. Sedangkan lane PCIe lainnya yang terhubung ke chipset B550 masih menggunakan PCIe 3.0.

Artikel Terkait: