DLC Final Fantasy XVI Mungkin Akan Terjadi Berdasarkan Wawancara Terbaru Naoki Yoshida
Square Enix sedang mempertimbangkan untuk menambahkan DLC ke Final Fantasy XVI. Hal ini muncul setelah komentar dari Square Enix awal tahun ini bahwa tidak ada rencana untuk menambahkan konten lagi.
“As you know, going into FFXVI, the one thing we wanted to do is create a full complete story, something you can enjoy from beginning to end one hundred percent without any DLC. And I think we were able to do that,” ujar produser Naoki Yoshida dalam sebuah wawancara.
“But now we understand that we’re getting feedback from players that have played the game and a lot of players want to see more and we know that and understand that,”lanjutnya.“For us, we’re taking that and then thinking about our options moving forward, so hopefully in the near future we can have something that we can give to you all.”
Pada bulan Mei lalu, sutradara Hiroshi Takai mengungkapkan bahwa tidak ada rencana DLC untuk FFXVI, dan bahwa Square Enix sedang menunggu untuk melihat bagaimana para penggemar bereaksi terhadap game ini sebelum melakukan hal lain.
Square Enix juga mengatakan bahwa game ini tidak akan mendapatkan patch Day One, namun kemudian menarik kembali pernyataannya dan tetap merilisnya. FFXVI telah mendapatkan ulasan positif, jadi mungkin ada peluang untuk mendapatkan lebih banyak DLC.