Ternyata ini asal usul pemberian nama Sony Xperia Z5 Dual.
Pada tahun 2015 kemarin, Sony raksasa Korea ini meluncurkan Xperia Z5 Dual. Disebut dual karena smartphone ini mengusung dual SIM Card dengan ukuran nano. Lantas apa saja ya fitur dan spesifikasi yang ditawarkan? Secara desain mungkin terkesan mirip dengan Z3+, pemilihan material kaca dan logam menampilkan kesan elegan, berukuran 146 x 72 x 7.3 mm, untuk bobotnya 154 gr.
Beberapa pilihan warna yang tersedia yakni hijau, hitam, emas, dan putih. Tahukan kalian ternyata bodi Xperia Z5 dibuat lebih tinggi dari back cover. Ini akan terlihat ketika diletakkan di atas meja, misalnya, back cover Xperia Z5 tidak langsung bersentuhan dengan permukaan meja. Hal ini juga bertujuan untuk melindungi kaca lensa dan lampu flash yang hampir rata dengan back cover.
Android Lollipop V 5.1.1 dijadikan sistem operasi smartphone ini. Kamera utama Xperia Z5 mengusung 1/2.3” 23 MP Exmor RS. Lalu, beberapa fitur utama yang ditawarkan adalah 5x Clear Image Zoom, ISO 12800 untuk foto dan ISO 3200 untuk Video, SteadyShot with Intelligent Active Mode, dan perekaman video pada resolusi 4K. Kamera depan 5MP Sensor Sony Exmor R™ untuk ponsel ini.
Xperia Z5 punya pemindai sidik jari (finger print scanner). Pemindai tersebut terletak tepat di tombol power. Nah, satu yang paling unik mengenai Xperia Z5 Dual ini, dibekali fitur perekaman gameplay yang berfungsi tanpa bantuan aplikasi pihak ketiga.
Otak di balik Xperia Z5 Dual adalah Octa-core 64-bit Qualcomm Snapdragon 810. Dipadukan dengan RAM sebesar 3GB. GPUnya Adreno 430, serta 2900 mAh sebagai kapasitas baterai. Layarnya sudah FHD 5.2” 1080p (1920×1080), tampil lebih sempurna dengan layar Triluminos dan X-Reality untuk ponsel ini.