Monitor Acer Predator 34inci Diskon $200
Bagi kalian para gamer yang masih menggunakan monitor dengan layar yang masih memiliki aspek rasio 4 : 3, saat nya beralih ke monitor dengan aspek rasio 16 : 9, atau bahkan ke monitor dengan aspek rasio 21 : 9. Karena jika kalian beralih dengan monitor yang lebih canggih saat ini kalian akan merasakan pengalaman bermain game yang sangat memuaskan, dengan gambar yang jernih dan kualitas yang bagus monitor saat ini sudah banyak yang beralih menggunakan aspek rasio 16 : 9 dan 21 : 9.
Acer memiliki monitor dengan layar 34 inci yang melengkung (curve) yang diberikan nama dengan Acer Predator yang memberikan resolusi qHD Ultra Wide 3.440 x 1.440 dengan aspek rasio 21 : 9. Monitor ini memberikan jarak pandangan yang luas hingga 178 derajat tentu sangat luas untuk kalian para gamer. Desain monitor ini juga tidak bezel sehinga tidak mengganggu pandangan kalian saat bermain game.
Acer Predator 34inci ini memiliki refresh rate standar 60Hz yang dapat ditingkatkan hingga 100Hz untuk mengurangi gambar blur. Monitor ini juga memiliki fitur In-Plane, anti glare dan memberikan sudut 35 derajat lebih luas. Monitor ini juga memiliki fitur teknologi G-Sync dari Nvidia agar dapat lebih mengoptimalkan gambar yang blur atau patah ketika bermain game berat. Respon yang dimiliki oleh G-Sync ini 4ms yang dapat langsung memperbaiki gambar saat lag.
Acer predator 34inci ini memiliki dua built-in speaker 7watt DTS Sound dengan satu port HDMI, satu port VGA dan lima USB 3.0 untuk memfasilitasi kalian dalam transfer data.
Acer Predator Curved Gaming monitor ini biasanya dibandrol dengan harga $1.300 namun saat ini Acer memberikan diskon khusus sampai 15 Maret yang hanya dibandrol dengan harga $1.100. Jika kalian menginginkan monitor dengan layar melengkung dan memiliki resolusi ultra-wide maka Acer Predator x34 ini lah pilihannya.