Overclocker MSI mengkonfirmasi CUDIMM bisa bekerja pada Processor Ryzen 8000 dan 9000

Overclocker MSI mengkonfirmasi CUDIMM bisa bekerja pada Processor Ryzen 8000 dan 9000

CUDIMM (CUDIMM adalah singkatan dari Clocked Unbuffered Dual In-line Memory Module. Ini adalah jenis modul memori yang digunakan pada komputer saat ini CUDIMM adalah variasi dari Unbuffered DIMM (UDIMM).)
orang orang mengira CUDIMM hanya akan ekslusif berjalan pada Intel Arrow Lake S,
namun tidak disangka sangka Processor Ryzen 9000 Series juga bisa bekerja dengan CUDIMM berdasarkan laporan dari Overclocker MSI pada situs VideoCardz

MSI mengkonfirmasi bahwa Motherboard AMD X870 dan X870E akan mendukung CUDIMM dengan Ryzen 8000 dan 9000 Series, namun saat ini tidak kompatibel dengan Ryzen 7000 Series

saat acara yang dilancarkan beberapa waktu lalu, MSI mengatakan Motherboard X870 mereka telah di optimalkan untuk memiliki signal yang lebih baik, yang akan meningkatkan kemampuan mereka untuk mendukung modul memori yang sangat cepat. juga Ryzen 8000 dan 9000 yang akan bisa bekerja dengan CUDIMM, Ryzen 7000 sebelumnya belum bisa menggunakan CUDIMM dikarnakan Masalah yang belum terselesaikan yang membuat Sistem tidak bisa melakukan Booting. MSI TOPPC menyebutkan masalah ini mungkin akan diperbaiki kedepannya namun belum ada konfirmasi resmi yang di berikan

untuk saat ini, belum jelas Kecepadan CUDIMM seperti apa yang akan didukung Processor AMD Ryzen 8000 dan Ryzen 9000 dan akankah mereka bisa setara dengan Sistem Intel Arrow Lake S

jika Ryzen 7000 kedepannya akan mendukung CUDIMM, Motherboard mungkin awalnya mulai dengan kecepatan transfer data memori yang lebih rendah, yang kemudian dapat disesuaikan secara manual atau otomatis untuk mencapai kecepatan optimal. namun belum jelas apakah AMD tertarik untuk menambahkan Dukungan CUDIMM pada Processor Generasi sebelumnya yang pada nyatanya dukungan ini membawakan benefit yang benar benar terasa

TOPPC juga mengomentari kecepatan memori yang di dapatkan, Menyiratkan bahwa mencapai kecepatan seperti 10.000 MT/s masih jauh untuk di dapatkan.
Ini menunjukkan bahwa overclocking modul memori dengan perangkat memori yang dipilih dan tegangan yang ditingkatkan mendapatkan kecepatan transfer data yang lebih tinggi, adopsi luas mereka bisa memakan waktu cukup lama.

Jika mengacu pada pengaturan performa JEDEC, mereka sangat konservatif dalam timing dan voltase. dan peningkatan sekecil apapun akan di angggap sebagai overclock dan melebihi spesifikasi standar. Clock Unbuffered Dual in Line Memory Module (CUDIMM) memiliki CDK Driver untuk mentransfer data 6,400MT/s dan lebih. membuat produsan modul memori untuk membuat Modul Enthusiast dengan produk 9,200MT/s mereka yang sebelumnya di peruntukan untuk sistem Intel Arrow Lake S

Artikel Terkait: