Smartphone Cakep! Simak Harga Vivo V9s Dan Spesifikasinya


Buat kalian para pecinta smartphone Vivo, ini dia smartphone keluaran terbarunya pada bulan Maret 2018. Vivo secara resmi mengumumkan produk terbarunya yaitu Vivo V9s. Tidak kalah dengan produk yang terdahulu, Vivo V9s memiliki desain elegant, berkelas dan cantik. Sedangkan untuk harga Vivo V9s ini sendiri juga memberikan tawaran yang fantastis dan cocok bagi kelas ekonomi menengah. Well, bagi kalian yang belum kenal dengan smartphone berkelas yang satu ini, kenalan dulu yukkk, ini dia spesifikasi lengkap dan harga Vivo V9s :

Body Desain Vivo V9s

Vivo V9s memiliki body metal desain full view display super elegant, dengan rasio 19:9, layar 6,2 inci, dan revolusi ketajaman warna 1080 x 2160 pixel. Untuk dimensi dari smartphone satu ini 165.3 x 80.1 x 7.5 mm dan berat 181 gram, memudahkan untuk digenggam serta ringan untuk dibawa. Layarnya sendiri sudah dilindungi dengan corning gorilla glass 5, tahan terhadap goresan.

Kamera dan Baterai Vivo V9s

Kalian yang suka fotografi vivo V9s sangat rekomendasi banget, karena V9s memiliki dual kamera belakang 16MP dan 5MP memungkinkan untuk pengambilan gambar lebih luas, tajam, serta jernih. Sedangkan kamera depan 24MP, sangat cocok buat kalian yang suka selfie dan gruvie. Tidak hanya itu kameranya juga dilengkapi LED flash, autofocus, auto detector, wide angle, dan AI beauty face. Baterai dari V9s merupakan Li-ion 3300 mAh, fast charging dan non removable, jadi buat kalian pecinta mobile game sangat cocok sekali.

Hardware dan Memori Vivo V9s

Vivo V9s dilengkapi dengan sistem hardware OS android oreo v8.1, fun touch OS 4.0, dengan prosesor CPU octa core 2.2 GHz, GPU adreno 509, dan snapdragon 626. Untuk memori internalnya 64GB, memori eksternal microSD up to 256GB, dan RAM 6GB. Dengan hardware yang sedemikian rupa agar bisa memberikan kelancaran saat melakukan kegiatan browsing, dan sistem jaringan yang sudah mendukung 4G LTE Cat 7. Tidak hanya itu V9s juga memiliki sensor Face access, fingerprint, accelorometer, proximity, ambient light, gyroscope, dan compas.

Warna dan Harga Vivo V9s

Harga Vivo V9s untuk di Indonesia berkisaran Rp.5.499.000, dengan harga yang membidik untuk para konsumen kelas menengah. Kalian juga dapat memilih salah satu warna favorit, karena V9s memiliki 3 warna pilihan seperti black, gold, dan rose gold.

Itulah spesifikasi dan harga vivo v9s yang bisa dijadikan rekomendasi smartphone idaman buat kalian para pecinta produk Vivo. So, jadi gimana?? Sudah tertarik ?? namun bagi kalian yang udah tertarik nih, sabar dulu untuk tanggal perilisan resminya ya, karena smartphone yang satu ini masih dalam tahap akan dirilis segera. Jadi tunggu dulu ya !

Artikel Terkait: