Samsung Galaxy S7, ponsel premium asal Korea Selatan


Samsung Galaxy S7 merupakan produk premium dari vendor asal Korea Selatan, Samsung. Untuk Indonesia sendiri, diperkenalkan pada tanggal 26 Maret 2016 yang lalu. Seakan ingin menyempurnakan ponsel seri sebelumnya dengan fitur expandable storage dan casing kedap airnya. Memiliki desain yang masih serupa dengan pendahulunya, Galaxy S6. Diluncurkan dengan layar quad HD Super AMOLED 5,1 inci, smartphone ini terbilang memiliki desain elegan dengan adanya lengkungan pada bagian belakang.

samsung galaxy s7

Beratnya cukup ringan yakni 12 gr dengan dimensi 142,4×69,6×7,9 mm. Untuk bagian depan Samsung Galaxy S7 ini, kalian akan menemukan logo Samsung lengkap dengan kamera depan sebesar 5 MP, pengeras suara, serta lampu indicator. Galaxy S7 mempertahankan ciri khas Samsung, yakni sebuah tombol Home yang dilengkapi dengan pemindai sidik jari terdapat pada bagian bawah muka ponsel tersebut. Sementara kamera utamanya sebesar 12 MP beserta lampu flashnya.

Untuk software, kalian akan menikmati system android 6 Marshmallow. Yang menarik, jika kalian menggeser ke bagian paling kiri di layar, akan tampil berita-berita dari laman berita, tentunya dapat disesuaikan dengan pilihan kalian juga. Segi performa, nampaknya kalian tak perlu kuatir, karena ponsel ini dipersenjatai dengan prosesor prosesor Exynos 8890. SoC ini menggunakan 4 unit core ARM Cortex A53 dan 4 unit ARM Cortex A72 dengan kecepatan 2.3GHz dan 1.6GHz. Berbicara soal kapasitas baterai, kalian akan diberikan kapasitas 3.000 mAh untuk Galaxy S7.

Artikel Terkait: