Mau Coba Main Classic Lawan BOT Biar Bisa Savage? Begini Caranya!!!
Akhir-akhir ini para pemain Mobile Legends sedang ramai membicarakan tentang jasa pasang BOT di Mobile Legends, bahkan hal ini sedang marak di group facebook namun BOT ini hanya bisa digunakan pada pertandingan classic.
Hal ini tentu menjadi kecurangan karena dengan melawan BOT dipertandingan classic tentu dengan mudah kita dapat memenangkan pertandingan dan tentu persentase win rate kita akan bertambah, bahkan kita juga bisa mendapatkan Savage dengan mudah jika hanya melawan BOT yang tidak memiliki strategy.
Lalu bagaimana caranya agar kita bisa main di classic melawan BOT? Namun cara ini sangat tidak dianjurkan karena hal ini merupakan eksploitas bug yang dapat dihukum jika diketahui oleh pihak developer, dan jika kalian mencoba hal ini kalian harus tanggung sendiri resikonya.
Berikut ciri-ciri kita melawan BOT pada pertandingan Classic :
- Foto Profil Avatar merupakan gambar bawaan dari Mobile Legends (bukan foto dari facebook atau foto lainnya).
- Karakter BOT biasanya akan masuk kedalam match pada detik 55-01.05
- BOT akan ready kedalam match secara berutrutan
- Jika kalian sedang melakukan search matching dan sudah lewat dari menit 01.05 dan melakukan matching ulang maka 98% kalian akan bertemu dengan BOT
Wah kok susah ya harus mencoba match berulang-ulang untuk bisa bertemu BOT? Iya dong kalo gampang untuk matching bertemu BOT tentu Mobile Legends belum bisa dibilang sebagai game yang kompetitif, maka dari itu developer Mobile Legends terus memperbaiki sistem matching mereka agar mengurangi hal-hal curang seperti ini.
Sedikit informasi juga untuk kalian yang ingin mencoba hal ini bahwa kalian harus minimal sudah pernah bertanding sebanyak 500 pertandingan, jika kurang dari itu maka kalian tidak bisa bertemu BOT. Kalian juga harus bermain wajib solo player tidak boleh mabar dengan teman kalian, jika sudah bertemu dengan BOT kalian jangan sampai kalah, jangan AFK juga saat melawan BOT dan jangan ready jika lawannya bukan BOT.
Itu dia tadi informasi mengenai bug dan glitch yang ada di Mobile Legends dan hal ini tentu saja bukan hal yang baik untuk digunakan, karena skill kalian tidak akan bertambah jika melawan BOT terus menerus.