Gamevice, Controller yang Mengubah iPhone jadi iGame!


Kalau kalian tanya apa sih kelebihan iPhone dibandingkan dengan smartphone lainnya dipasaran, pasti banyak yang akan jawab performanya. Lalu kalau ditarik lebih jauh, performa iPhone dalam bermain game sudah tidak diragukan lagi mengingat Apple saat meluncurkan produknya menggunakan teknologi terbaik di zamannya. Lalu kenapa tidak memanfaatkan kelebihan tersebut untuk bermain game dengan lebih nyaman? Inilah produk Gamevice, yang bisa mengubah iPhone kamu jadi serasa konsol portabel. Mengingat game di smartphone sudah semakin mirip dengan hand-held console sekarang.

Gamevice iPhone

Lalu kalian tanya apa sih kelebihan ini produk dibandingkan dengan produk lainnya? Pertama ini produk tidak menggunakan baterai jadi sangat ringan, mudah dipakai dan akan selalu bisa dipakai kapanpun kalian mau. Cukup colokkan kedua bagian di setiap ujung atas dan bawah iPhone, lalu kalian akan bisa langsung menikmati semua tombol yang ada mulai dari direction pad, dua analog stick, tombol ABXY, hingga shoulder button L1, L2, R1, R2.

Kedua, ini produk memang didesain khusus untuk iPhone. Jadi, saat dipasangkan tidak akan terlihat “aneh” atau terkesan asal menempel saja. Di bagian kanan kalian bisa lihat ada Audio Jack 3,5 mm dan lightning port kalau kalian ingin bermain sambil mengisi daya baterai.

Tapi pasti dari semua kelebihan tersebut tidak lupa, pasti ada kekurangan. Seperti yang kalian ketahui, semua produk khusus iPhone memiliki kekurangan yang sama, yaitu faktor harga. Rata-rata harga yang penulis temukan di toko online terkemuka berkisaran harga Rp 2 juta. Tentu ini produk sepertinya hanya menyasar sebagian kecil orang yang memang mengincar kualitas.

Artikel Terkait: