Cara Tukar Poin Telkomsel Jadi Saldo LinkAja Dengan Mudah
Cara Tukar Poin Telkomsel Jadi Saldo LinkAja – LinkAja merupakan aplikasi dompet virtual pertama yang resmi diluncurkan oleh BUMN. Untuk memudakan berbagai transaksi, aplikasi ini telah dilengkapi dengan berbagai fitur baru yang lebih lengkap. Terdapat juga fitur untuk bisa mengubah poin Telkomsel mejadi saldo LinkAja. Fitur ini tentunya sangat bermanfaat untuk para pengguna.
Bagi kalian yang memiliki poin telkomesel dan bingung mau dipakai untuk apa. Lebih baik ditukarkan saja menjadi saldo di LinkAja. Dengan begitu poinnya jadi bisa dipakai untuk melakukan transaksi lain yang lebih menguntungkan. Lalu bagaimana Cara Tukar Poin Telkomsel jadi Saldo LinkAja? Temukan info lengkapnya berikut ini.
Manfaat Menukarkan Poin Telkomsel ke Saldo LinkAja
Poin telkomsel ternyata bisa ditukar menjadi saldo bonus LinkAja. Saldo bonus LinkAja bisa diguakan untuk melakukan berbagai transaksi. Mulai dari melakukan pembayaran tagihan untuk beli pulsa, PLN, BPJS< PDAM, internet, dan lainnya. Untuk melakukan belanja online juga bisa. Bagi yang hobi main game, saldo bonus linkaja juga bisa dipakai untuk membeli voucher game. Selain itu juga bisa untuk transaksi TAP and SNAP serta QR Code pada linkAja. Jadi poin telkomsel kalian jadi lebih bermanfaat. Makanya banyak pengguna linkaja serta perdana telkomsel yang mencari tahu cara untuk melakukan penukaran poin tersebut.
Cara Tukar Poin Telkomsel Jadi Saldo LinkAja
Untuk menukarkan poin telkomsel menjadi saldo bonus linkaja, ada dua cara yang bisa digunakan. Sebelum itu, pastikan telah memasang aplikasi LinkAja. Pastikan juga bahwa no yang terdaftar pada LinkAja sama dengan nomor telkomsel yang digunakan. Setelah memenuhi dua syarat tersebut, baru bisa melakukan tukar poin. Untuk informasi lebih detail, langsung cek di bawah ini,
- Tukar Poin ke saldo linkaja via Aplikasi My Telkomsel
Untuk bisa menggunakan metode ini, kalian harus sudah menginstal aplikasi My Telkomsel. Pastikan juga sudah terhubung dengan jaringan internet. Melalui metode ini, ada lebih banyak pilihan nominal penukaran poin yang bisa digunakan. Seperti Rp 1.000 dengan 20 poin, hingga Rp 25.000 dengan 500 poin. Rincian caranya, sebagai berikut.
- Buka aplikasi My Telkomsel, lalu klik icon bergambar POIN untuk memeriksa total poin yang dimiliki. Setelah itu masuk ke menu Belanja, lalu cari fitur Linkaja saldo bonus dengan scroll ke bawah.
- Pilih berapa poin yang akan ditukarkan, jika sudah klik tombol Redeem dan YA untuk konfirmasi. Jika proses berjalan lancar maka akan muncul notifikasi “Success Redeem”.
- Setelah itu, kalian juga akan menerima notifikasi SMS dari 777. Lalu tinggal cek saldo bonus linkaja, pasti sudah bertambah.
- Tukar Poin ke saldo linkaja via Dial Kode
Untuk metode yang kedua ini lebih praktis. Kalian bisa menggunakan metode ini tanpa harus terhubung dengan internet. Agar lebih jelas, langsung saja ini di rincian caranya,
- Panggil no kode *700*800#, lalu pilih saldo bonus linkaja yang akan ditukarkan. Pada metode ini minimal penukaran adalah Rp 5.000 dan paling besar Rp 25.000.
- Untuk memasukan pilihan saldo bonus, tinggal ketik saja angka sesuai opsi tersebut. Jika sudah untuk konfirmasi ketik angka 1.
- Jika sudah berhasil akan muncul notifikasi Terima Kasih Permintaan Sedang di Proses, lalu tinggal klik OK. Setelah itu kalian akan memperoleh notifikasi melalui SMS bahwa transaksi penukaran kode telah sukses.
Nah, itulah Cara Tukar Poin Telkomsel Jadi Saldo LinkAja. Bagaimana, mudah bukan? Selam mengikut panduan di atas, pasti proses penukaran poin akan berhasil. Selamat mencoba dan semoga berhasil!.