Viral! Pubg dan Mobile Legend Mau Diblokir, Begini Info Lengkapnya

Viral! Pubg dan Mobile Legend Mau Diblokir, Begini Info Lengkapnya

Pubg dan mobile legend merupakan game yang paling banyak dimainkan oleh para gamers di Indonesia. Dua game ini menempati posisi teratas game yang paling banyak di download pada app store. Keseruan game ini memang tidak bisa dipungkiri. Misi yang seru, event-event yang menarik, didukung grafik kualitas tinggi menjadi daya tarik game game tersebut. Baru-baru ini ada kabar mengejutkan terkait kedua game populer tersebut. Berita itu adalah pubg dan mobile legend mau diblokir. Kabarnya pihak Kominfo akan melakukan pemblokiran pada game game ini. Hal ini disebabkan adanya adegan kekerasan yang terdapat pada kedua game tersebut. Kabar ini sudah simpang siur sejak akhir 2018. Dalam kabar tersebut menyatakan proses pemblokiran akan dilakukan mulai 31 Januari 2019.

Sebenarnya kabar ini benar atau hanya sekedar hoax ya? Menurut pihak Kominfo sendiri menyatakan bahwa kabar tersebut tidak benar. Kominfo tidak pernah mengeluarkan pernyataan resmi untuk melakukan pemblokiran pada game game tersebut. Kepala biro human kominfo sendiri yang telah memberi pernyataan bahwa berita tersebut murni hoax. Terkait konten kekerasan yang ada pada game tersebut, sebenarnya sudah teratasi sebelumnya. Kominfo melakukan pembagian kategori umur untuk genre dan jenis game yang boleh dan tidak boleh dimainkan. Hal ini berdasarkan Peraturan Menteri Kominfo Nomor 11 Tahun 2016 tentang Klasifikasi Permainan Elektronik. Kategori umur tersebut dibagi menjadi lima yaitu

Viral! Pubg dan Mobile Legend Mau Diblokir, Begini Info Lengkapnya

  • Kelompok usia 3 tahun ke atas
  • Kelompok usia 7 tahun ke atas
  • Kelompok usia 13 tahun ke atas
  • Kelompok usia 18 tahun ke atas
  • Dan kelompok semua usia

Melalui keterangan resmi langsung dari pihak Kominfo, menyatakan bahwa kategori kelompok usia tersebut memiliki kriteria konten yang masing-masing sudah di sesuaikan dengan umur tersebut. Nah, jadi para penggemar pubg serta mobi legends sudah tidak perlu khawatir lagi. pubg dan mobile legend mau diblokir sudah terbukti hanyalah hoax dari pihak pihak yang tidak bertanggung jawab.

Artikel Terkait: