Mobile Legends Update 1.2.53.249.1
Mobile Legends kembali mengupdate original server serta meluncurkan hero terbarunya yaitu Angela. Bersamaan dengan rilisnya Angela Mobile Legends juga memperbarui hero lama mereka dari role Tanker yaitu Johnson. Johnson mobile legends memiliki beberapa perubahan pada skillnya berikut penjelasan singkat skill yang dimiliki Johnson Mobile Legends.
Pada skill pasifnya Johnson memiliki Electro Airbag dimana skill pasifnya ini masih sama seperti yang lama, jika HP Johnson berada dibawah 30% maka Johnson akan mengeluarkan shield dan menyerap damage sesuai dengan jumlah Armornya.
Pada skill satunya Johnson memiliki Deadly Pincers dimana Johnson akan melempar Spanner pada arah tertentu dan akan memberikan Magic Damage pada lawan yang berada dijalurnya, serta akan menstun lawan pada area jatuhnya Spanner tersebut.
Pada skill duanya Johnson memiliki Electromag Rays dimana Johnson akan mengangkat shield dan memberikan Magic Damage secara terus menerus pada Area berbentuk kipas didepannya dan memperlambat lawan. Pada saat skill ini aktif basic attack tetap bisa digunakan.
Pada Ultimatenya Johnson memiliki Rapid Touchdown yang sama seperti Ultimate Johnson yang lama, dimana Johnson akan berubah menjadi Mobil dan bisa mengajak satu temannya untuk masuk kedalam mobil. Setelah menabrak musuh mobil akan meledak dan menstun target, setelah meledak arena tanah akan dialiri listrik dan akan memperlambat dan memberikan magic damage kepada lawan yang berada diarea tersebut.
Selain dengan mengeluarkan hero baru Angela dan memperbarui Johnson, Mobile Legends juga menambahkan sebuah Maps yang dapat dimainkan pada Classic Match, Ranked Match, VS A.I, dan Custom Match.
Maps terbaru Mobile Legends ini diberi nama The Celestial Palace dimana maps ini lebih terlihat elegan, lebih halus dan lebih detail. Pohoon yang ada pada maps baru ini lebih terlihat berwana, serta segi pencahayaan pada monster hutan dan hero juga lebih terlihat nyata.