Battlerite Royale Keluar Early Access Dan Menjadi Free-to-Play
Penantian telah usai, Battlerite Royale, game dengan genre battle royale hasil garapan studio game Stunlock Studios, akhirnya telah keluar dari tahap Early Access di Steam. Seiring dengan keluarnya game tersebut dari tahap Early Access, Stunlock Studios juga telah menghadirkan patch yang cukup besar untuk meningkatkan kenyamanan bermain gamers, serta menawarkan sejumlah perubahan dan konten baru bagi game tersebut. Lebih menariknya, Battlerite Royale saat ini sudah resmi menjadi game Free-to-Play, jadi gamers dapat bermain secara gratis.
Battlerite Royale akan menghadirkan tiga karakter baru yang sebelumnya hanya ada di Battlerite (game versi battle arena dari Battlerite Royale). Tiga karakter itu adalah Oldur, yang menguasai waktu dan ruang, Taya yang dapat memanggil tornado dan Pearl, yang menguasai lautan. Selain itu, patch tersebut juga menghadirkan area baru di Talon Island (map Battlerite Royale). Gamers akan dapat menjelajahi Frozen Plateau dan Trade’s Islet untuk mengumpulkan sejumlah objek baru yang tersebar di map. Selain itu, update tersebut juga menghadirkan Legendary Adventure Pack 2, yang menawarkan mount baru yang dapat ditunggangi gamers untuk menjelajahi map.
Patch terbaru ini juga menghadirkan sistem Battle Pass, yang menawarkan gamers akses Free Pass dan dapat ditingkatkan ke tahap Premium Pass. Sistem kerjanya serupa dengan sistem Battle Pass yang dulu ditawarkan DotA 2.
Battlerite Royale saat ini telah hadir di PC (Steam).